Group 1321314532 (2)

Paguyuban Pangan: Penguatan CSA Tani Sauyunan sebagai Model Sistem Pangan Lokal Berkelanjutan di Bandung Raya

Apa jadinya jika 96% pangan Bandung yang berasal dari luar kota terhenti karena bencana?

Kemarau panjang, gagal panen, dan keterputusan antara kota dan desa membuat kita bertanya ulang, siapa yang menanam makanan kita? Di mana? Dan dengan cara apa?

Selama lima tahun terakhir, Seni Tani telah membangun model Community Supported Agriculture (CSA) bernama Tani Sauyunan. CSA Tani Sauyunan adalah model alternatif yang bertujuan untuk menghubungkan petani dan masyarakat sebagai konsumen dalam relasi yang setara dan saling peduli.

Melalui video dokumenter ini, kami memperkenalkan Paguyuban Pangan (PUPA), sebuah konsorsium yang dibentuk oleh Seni Tani dan AKATIGA pada tahun 2024 sebagai upaya mendorong perkembangan dari sistem CSA di Kota Bandung. Video ini adalah ajakan untuk membangun kembali hubungan yang terputus antara kita dan asal-usul makanan kita. Untuk sama-sama berjuang mewujudkan sistem pangan lokal yang sehat, adil, dan lestari.

Tentang Konsorsium Paguyuban Pangan (PUPA)

Konsorsium Paguyuban Pangan (PUPA) yang terdiri dari AKATIGA dan Seni Tani mempunyai fokus yang sama yaitu bertujuan untuk mendorong partisipasi aktif generasi muda. Fokusnya termasuk kelompok marginal, dalam upaya produktif di bidang ekonomi, sosial, dan lingkungan. Dan hal yang bermanfaat tidak hanya bagi generasi muda itu sendiri tetapi juga bagi komunitas dan masyarakat luas. Tujuan dari Urban Futures adalah untuk mendorong kolaborasi dan advokasi generasi muda untuk penetapan prioritas dalam peningkatan kebijakan pangan inklusif, selaras dengan pembelajaran dan bukti dari penelitian AKATIGA. Sementara itu, program Seni Tani memperkuat relevansi konsep sistem pangan lokal yang kami tawarkan, dengan landasan kuat dalam pengembangan Community Supported Agriculture (CSA) yang menampilkan mekanisme pertanian berkelanjutan.

Informasi lebih lanjut dapat mengakses:
Website: www.akatiga.org & senitani.org
Instagram: @akatiga_org & @kamisenitani

#UrbanFutures #ClimateJustice #KeadilanIklim #PanganLokal#OrangMuda #AksiMuda

Frame 1686555751 (1)

Penulis:

Seni Tani

Tim Seni Tani

Baca Juga Tentang

Dalam beberapa dekade terakhir, sistem pangan global menghadapi berbagai persoalan yang semakin nyata: kerusakan lingkungan akibat pertanian intensif, ketimpangan ekonomi

Merawat Kedekatan dalam Komunitas Pangan Community Supported Agriculture (CSA) Tani Sauyunan tumbuh dari gagasan sederhana namun kuat: bahwa pangan yang

Isu ketahanan pangan dan pengelolaan limbah kini menjadi perhatian global yang semakin mendesak. Dunia menghadapi tantangan besar akibat pertumbuhan populasi,

Gambar 1. Tian ala Seni Tani (Credit Foto: Mentari Alwasilah/2025) Salam dari Tian, menu makanan klasik dari Prancis Selatan. Terbuat

Pernahkah kita berhenti sejenak sebelum makan dan bertanya: dari mana sebenarnya makanan ini berasal? Di tengah kehidupan kota yang serba

Apa jadinya jika 96% pangan Bandung yang berasal dari luar kota terhenti karena bencana? Kemarau panjang, gagal panen, dan keterputusan